Widget HTML Atas

Menikmati Hijaunya Perkebunan Teh Sidamanik


TMC | Lia - Jenuh dengan kepenatan di kota? saatnya berwisata hijau. Perkebunan Teh Sidamanik cocok bagi anda yang ingin menikmati keindahan alam yang berbalut dengan udara segar, sejauh mata memandang, pesona daun teh seolah terlihat seperti permadani hijau yang menggoda.

Alamat dan Lokasi
PTPN IV - Kecamatan Sidamanik - Kabupaten Simalungun

Rute
Medan - Pematang Siantar - Jalur Lintas Parapat ke Tanjung Unta - PTPN IV

Waktu Perjalanan
3,5 jam dari kota Medan, sedangkan dari kota Pematang Siantar menghabiskan waktu sekitar 30 menit saja.


Review
Perkebunan teh Sidamanik dikenal sebagai penghasil daun teh hitam terbesar kedua di Indonesia, perkebunan ini memiliki luas 8.373 ha dan diapit oleh pegunungan Bukit Barisan. Lokasinya berdekatan dengan Tanjung Unta, salah satu destinasi wisata di kabupaten Simalungun. Kebun Teh Sidamanik merupakan perkebunan teh tertua di pulau Sumatera, keberadaanya disnyalir semenjak penjajahan kolonial Belanda di Sumatera Utara. Berada pada ketinggian 900 mdpl, geografis kawasan ini memang sangat mendukung untuk dijadikan sebagai area perkebunan

Cocok dijadikan sebagai lokasi pra-wedding, dengan latar langit biru ditambah bentangan hijau daun teh akan membuat anda betah berlama-lama. Ada banyak kegiatan yang layak dilakuan disini, salah satunya adalah ekowisata atau ecotourism. Areal perkebunan ini telah dijadikan sebagai lokasi field study oleh beberapa universitas di Medan yang memiliki fakultas industri. Selain itu untuk berwisata keluarga, kebun Teh Sidamanik merupakan tujuan yang tepat. Selain itu anda juga dapat menghabiskan waktu di sekitar desa ini dengan mengunjungi objek wisata lainnya seperti Air Terjun Bah Biak dan Kolam Jernih yang letaknya tidak jauh dari Perkebunan Teh Sidamanik. Tunggu apalagi? rencanakan perjalananmu ke Sumatera Utara. Salam peduli pariwisata Sumut (Lia N)