Widget HTML Atas

Kuliner Karo Tasak Telu


pariwisataSUMUT.Net - Tasak Telu adalah makanan tradisional dari kabupaten Karo yang mayoritas dihuni oleh suku Karo. Kuliner Karo menjadi salah satu daya tarik dari keberagaman kuliner di Sumatera Utara. Tasak Telu bila diterjemahkan dalam bahasa Indonesia berarti "masak tiga".

Berbicara tentang makanan khas dari Tanah Karo, tentu saja akan berbicara tentnag berbagai jenis makanan dan minuman yang proses pembuatannya cukup ribet. Namun hal tersebut akan sebanding dengan cita rasa yang dihasilkan. Meski cukup jarang ditemukan, Tasak Telu masih dapat anda temukan di berbagai rumah makan/restaurant.

Bila anda ingin membuat sendiri di rumah, tidak perlu khawatir karena pada artikel ini dihadirkan untuk anda yang ingin tau bagaimana proses memasak Tasak Telu. Langsung saja pada intinya:

Bahan Untuk Membuat Tasak Telu
Bahan Dasar
Bahan dasar yang anda butuhkan adalah daging ayam kampung yang sudah dipisahkan dari tulang
Daun Singkong/Ubi

Bumbu Dasar
Kelapa parut
Cabe rawit
Bawang putih
Bawang merah
Jeruk nipis
Serai
Lengkuas
Jahe

Cara Membuat Tasak Telu
Rebus daging ayam dengan bumbu untuk menghilangkan rasa amis. Setelah matang, cincang halus daging tersebut. Rebus daun singkong hingga masak kemudian cincang sampai halus. Ulek cabe rawit sampai halus, tambahkan bawang putih dan bawang merah, beri perasan air jeruk nipis dan darah daging ayam. Kelapa yang sudah diparut di sangrai, tidak perlu waktu lama, hanya untuk menghindari kelapa tersebut basi. Finishing Tasak Telu, daging dan Singkong yang sudah dicincang dicampur dengan bumbu dan kelapa yang sudah disangrai. Finally tasak telu siap untuk disantap. Biasanya Tasak Telu dihidangkan dengan BPK a.k.a Babi Panggang Karo