Widget HTML Atas

Serunya Rafting di Sei Bah Bolon, Eksotisme Arung Jeram Sumatera Utara

Bila selama ini kamu bosan dan rutinitas sehari-hari dan Butuh kegiatan wisata di Sumatera Utara yang sedikit menantang? arung jeram di Sei Bah Bolon mungkin menjadi salah satu jawaban dari kebutuhan kamu.

Berada di Kabupaten Serdang Bedagai, Sei Bah Bolon populer sebagai destinasi wisata olahraga. Ya, kegiatan rafting ini memang belum banyak diminati oleh publik. Selain karena takut, informasi akan keberadaannya juga lumayan terbatas. Padahal, Sei Bah Bolon tergolong aman dan cocok loh bagi rafter pemula.

Untuk mengenalkan objek wisata ini, tim pariwisatasumut.net dan travelingmedan.com melalui iPariwisataSumut mengadakan open trip Sei Bah Bolon. Kegiatan ini berlangsung pada 18 Februari 2018 dengan 23 partisipan.

Perjalanan menuju lokasi dari kota Medan menghabiskan waktu sekitar 3-4 jam, nah sesampainya di base camp, para peserta kemudian diberikan pengarahan terkait aktivitas rafting.Usai mendapatkan arahan, tibalah saat yang dinantikan, ayo dayung!

1. Pose ganteng dan cantik dulu sebelum terjun ke sungai Bah Bolon


2. Di sepanjang aliran sungai, terlihat bebatuan lumut yang terbentuk secara alami oleh alam.


3. Momen terbalik tetapi tetap sadar kamera, seru kan?


4. Bagaimana pun beratnya perjuangan saat mengayuh, harus tetap senyum kalau difotoin.


5. Tidak ketinggalan teman-teman dari inews tv yang keren abis!


Pemandangan hijau di sepanjang sungai dan keberadaan air terjun kecil menambah keseruan selama rafting di Sei Bah Bolon. Para peserta juga dengan gagah berani mencoba melawan arus hingga terbalik-balik. Keseruan itu terus berlangsung hingga di titik akhir arung jeram. Tidak perlu takut, selain safe bagi para pemula, perlengkapan yang digunakan juga sudah memenuhi standar, selain itu, ada juga guide profesional yang siap turun tangan.

Simak Keseruan Rafting Sei Bah Bolon di Video Berikut:


Baca juga: Paket Wisata Rafting di Medan

Di Sumatera Utara, ada beberapa lokasi rafting yang populer yakni Asahan, Sei Bah Bolon dan Sei Wampu dan memiliki tingkatan berbeda. Bila kamu ingin yang lebih, cobalah rafting di Sungai Asahan namun bila kamu tergolong pemula, cobalah ke Sei Bah Bolon.(Text: Antonius Naibaho - Foto: Fadlan Khairad P)