Widget HTML Atas

Tamora Indah Waterpark Tutup, Kolam Renang Kuala Mega Jadi Opsi

kolam renang kuala mega
Taman Mora atau Tamora Indah Waterpark merupakan sarana rekreasi dan pusat wisata air di Amplas. Namun, semenjak wahana itu resmi ditutup pengelola, sahabat PSN pasti butuh destinasi baru, salah satu yang bisa dikunjungi yaitu Kolam Renang Kuala Mega.

Dibandingkan ke Tamora Indah yang hanya 10 menit dari Amplas dan terletak di Jalan Sisingamangaraja (Belmera). Lokasi Kuala Mega memang cukup jauh karena berada di kelurahan Medan Sinembah tepatnya di jalan Limau Manis, Tj Morawa.

Kolam Renang Kuala Mega

Dengan harga tiket masuk yang murah dan buka dari jam 08.00 - 17.00 setiap hari. Kolam Renang Kuala Mega jadi pilihan destinasi terbaik setelah Tamora Indah Waterpark tidak lagi beroperasi. Selain menyuguhkan kolam renang, beberapa fasilitas lain juga tersedia. Dari seluncuran sampai beragam tempat bermain yang asik.

tiket masuk kolam renang kuala mega 10k per wisatawan
Objek wisata di seputaran kelurahan Medan Sinembah ini cocok untuk kegiatan liburan keluarga. Baik untuk kawula muda, dewasa maupun anak-anak. Paling menarik di Kuala Indah yaitu pengunjung dapat berendam di berbagai tipe kolam. Jumlahnya ada 3 buah dan dapat disesuaikan dengan usia pengunjung.

Wisatawan dewasa tentu akan sangat menikmati sarana seluncuran sepanjang 5-10 meter. Rasanya seperti terjun dari ketinggian berbarengan dengan air. Tapi bagi yang ingin menyenangkan si kecil, terdapat wahana khusus buat mereka seperti lazy river atau kolam anak.

Harga Tiket

Biaya masuk setiap pengunjung disama-ratakan. Baik anak-anak atau dewasa wajib membeli karcis sebesar Rp10.000. Bagi wisatawan yang membawa kendaraan pribadi baik mobil atau motor, perlu mengeluarkan biaya sedikit lagi, yakni Rp2.000-Rp5.000 per unit.

Kerap diincar saat hari libur dan akhir pekan, Kolam Renang Kuala Indah sudah sangat siap membahagiakan momen liburan pengunjung. Baik dari segi keamanan ataupun fasilitas. Terlebih, tempat ini juga menyediakan pelatihan dan instruktur renang bagi anak-anak sekolah.

Wahana

Berekreasi di sini pastilah menyenangkan, area wisatanya yang memiliki luas kurang lebih 700 meter persegi dan dipadati wahana bertemakan air bisa kita mainkan, wahana berikut contohnya:

image via azarel channel/google
1. Kolam Renang
Ini merupakan sarana utama yang dimiliki oleh Kuala Mega, sebuah kolam renang berbentuk bulat dan di tengahnya ditanami pepohonan. Tampak pula sederet gazebo berwarna-warni mengelilingi kolam tersebut.

Ketiga kolam renang di Kuala Mega diisi dengan air bersih meski tidak menutup kemungkinan bahwa ada kaporit di dalamnya. Tetapi hal itu tidak jadi masalah lantaran kondisi airnya masih dalam kondisi ph normal sehingga layak untuk jejeguran.

Ada kolam renang yang tidak dalam dan khusus dibuat untuk anak-anak. Kendati terbilang aman karena dijaga oleh petugas, orangtua sepertinya perlu memberikan pengawasan.

image via libra butet gea
2. Seluncuran
Kendati tidak terlalu panjang layaknya di Tirta Mas, tapi kita bisa kok merasakan serunya bermain seluncuran Kuala Mega. Area di bawahnya cukup dangkal jadi pengunjung tidak perlu khawatir usai mengikuti liukan air.

Sekeliling area wisata ini ditembok permanen. Aneka jenis pepohonan besar yang tumbuh di sekitarnya memberikan suasana asri dan segar. Kita dapat duduk sejenak di tepian kolam sambil menikmati suasana alami itu.

Baca Juga: Kolam Renang di Tanjung Morawa

Tempat yang baru dibuka pada 2015 ini tak henti didatangi pengunjung. Puncaknya akan semakin ramai di hari Sabtu dan Minggu. Maka sangat dianjurkan untuk berwisata ke Kolam Renang Kuala Mega saat hari biasa saja.

kolam renang kuala mega image via yohana
Fasilitas
Layaknya wahana berlibur, di kolam renang ini pengunjung akan menjumpai beberapa fasilitas standar, seperti food court untuk tempat makan, area parkir kendaraan yang luas, loker untuk simpan barang, mushola dan ruang ganti pakaian.

Lokasi Kolam Renang Mega

Beralamat di jalan limau manis, kelurahan Medan Sinembah, Kecamatan Tanjung Morawa, Kab Deli Serdang, Sumatera Utara. Atau, lihat detail peta di bawah ini.



Rute terbaik adalah dari Batang Kuis, Simpang Kayu Besar, lanjutkan perjalanan sampai mentok dan bertemu jalan kecil ke kelurahan Medan Sinembah.

Kolam renang Kuala Mega sangat layak dijadikan tempat alternatif setelah sahabat PSN menelan kecewa usai Tamora Indah Waterpark tak lagi dibuka.