Widget HTML Atas

Juma Bakal Dokan - Tiket Masuk, Lokasi dan Aktivitas Glamping

Bagi kamu yang ingin menikmati glamping (glamorous  & camping) di tengah pegunungan Karo, maka berkunjung ke Juma Bakal bisa dijadikan aktivitas akhir pekan yang menyenangkan. Sebab, salah satu destinasi kekinian di Desa Dokan ini menyajikan tempat camping dengan fasilitas dan kenyaman ekstra.
 
juma bakal dokan
glamping di juma bakal dokan - credit: instagram/supribarus
Juma Bakal merupakan akomodasi yang menawarkan penginapan berkonsep glamping di Desa Budaya Dokan. Tak cuma menyediakan beragam pilihan tenda untuk berkemah - lokasinya yang terletak di dataran tinggi, membuat tempat ini memiliki pemandangan memukau.
 
Penginapan sekaligus spot wisata ini baru saja diluncurkan dengan 4 spot menarik. Selain bermalam di tenda dan menyusuri Desa Dokan, apa lagi sih yang ada di Juma Bakal? Yuk, dapatkan sederet info yang telah Pariwisatasumutnet kumpulkan pada ulasan berikut.
 

Biaya Akomodasi dan Tiket Masuk

Untuk menginap di Juma Bakal atau yang juga disebut dengan nama J & M Glamping ini tentu bisa dipilih sesuai kebutuhan. Harga per malam disesuaikan jumlah pengunjung dan tipe tenda yang dipesan yaitu premium camp dan regular camp. Simak selengkapnya pada rincian harga di bawah ini.
 
#. Harga Camping: Rp150.000/orang
#. Tiket Masuk: Rp - (kontak pengelola)

Sebagai catatan, pengunjung dibolehkan membawa perlengkapan tenda sendiri. Jadi biaya kunjungan bisa lebih terjangkau. Pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sesuai dengan harga yang ditetapkan oleh pengelola.
 
Terkait jam operasional, Juma  Bakal dibuka setiap hari bagi wisatawan - mulai pukul 08.00 pagi sampai 18.00 sore. Tapi bagi pengunjung yang ingin kemping atau bermalam, hubungi saja pihak pengelola untuk reservasi melalui nomor telepon 0811649531.
 
 

Aktivitas Wisata di Juma Bakal

Begitu Anda merapat di Juma Bakal yang indah, Anda akan disambut dengan penginapan berbentuk tenda yang terpancang kokoh di atas perbukitan. Berada di alam terbuka. Pun pengalaman seru untuk menghabiskan malam dengan cara berbeda sudah menanti Anda.
 
Keseruannya tidak berhenti di situ saja. Masih ada beberapa hal lain yang bisa dinikmati di tempat ini. Ditambah lagi dengan fasilitas lengkap dan aktivitas seru yang sudah disiapkan. Tak lupa, mengeksplor kawasan desa Dokan yang menjadi menu wajib.
 

1. Bermalam di Tenda yang Nyaman

juma bakal
glamping jadi daya tarik utama
Akomodasi Juma Bakal yang tersedia yaitu tenda glamping. Tenda ini sangat berbeda dibandingkan tenda biasa. Tak hanya kokoh dan tebal, kapasitasnya juga cukup untuk 5orang pengunjung. Meski hujan deras, tendanya sanggup menahan terjangan badai.
 
Di bagian dalam tenda tersedia kasur empuk, berlantaikan kayu berkualitas dan interior yang cantik. Anda dijamin nyaman tidur dari malam hingga bangun di pagi harinya. Beristirahat ditemani suasana alam seperti itu pasti memberi pengalaman berbeda, bukan?
 
Semua tenda dilengkapi fasilitas balkon atau teras. Jika Anda terjaga pada malam hari, Anda bisa menyaksikan ratusan bintang. Sementara pada pagi hari, matahari terbit dan kicauan burung akan membangunkan Anda.
 

2. Sajian Pemandangan yang Elok

juma bakal
akomodasi yang suguhkan pemandangan memukau
Pada dasarnya, masing-masing tenda menyuguhkan pemandangan yang sama-sama menawan. Anda akan disajikan hamparan hutan luas di area depan serta perbukitan di sekitarnya yang mengelilingi kawasan ini.
 
Sambil meneguk secangkir kopi pagi, menyesap udara segar serta merasakan nuansa alam yang menenangkan tentu saja tak boleh Anda lewatkan. Untuk kenang-kenangan, view instagramable yang tersaji di tempat ini bisa Anda pilih sebagai latar foto.
 
Bayangkan bagaimana serunya menikmati pemandangan elok di tempat glamping ini. View istimewa dengan atmosfer alam yang kental di luar tenda. Ya, Juma Bakal memanjakan setiap pengunjung yang jadi tamu mereka.
 

3. Aktivitas Selama Glamping

juma bakal
image: instagram/feriantapurba
Selain glamping, Juma Bakal menawarkan sejumlah aktivitas di spot wisatanya. Terutama yang tertarik dengan kegiatan outdoor yang asyik!  Anda tinggal menentukan salah satu atau bahkan menjelajahi seluruh spot tersebut.
 
Pertama, berpetualang ke areal kebun kopi sembari menengok proses pembuatan biji menjadi bubuk kopi. Setelah menambah wawasan, Anda akan dipandu ke sebuah aliran sungai. Di sini, Anda bisa membuang penat dengan mandi-mandi di sungai yang bersih dan jernih.
 
Kegiatan ketiga yaitu mengunjungi Desa Dokan, di sana Anda akan menjumpai beberapa rumah adat tradisional yang usianya sudah lebih dari separuh abad tetapi tetap terjaga cantik. Yang ingin berfoto, bersiaplah kehabisan memori kamera Anda.
 

Fasilitas

Sesuai dengan slogan "Bring Us The New Experience of Camping", juma bakal memberikan bermacam fasilitas untuk kenyamanan Anda lho! meliputi fasilitas penginapan dan umum.
 
1. Tenda dengan kapasitas 5 orang, dilengkapi kasur, bantal dan sleeping bag.
2. Senter dan payung untuk berjaga-jaga seandainya Anda ingin mengeksplor sekitar lokasi akomodasi ini saat malam.
3. Coffee break dan sarapan pagi bagi yang menginap
 
Sedangkan untuk fasilitas umum yang disediakan yaitu rumat adat desa Dokan, tempat ibadah, food service, spot wisata, dapur dan toilet.
 

Lokasi

J & M Glamping atau Juma Bakal dapat ditemukan di Desa Dokan, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Indonesia. Dari arah Berastagi, Anda hanya perlu menempuh jarak kurang lebih 23 kilometer dengan kendaraan umum maupun pribadi.
 

Akses untuk menuju J & M Glamping juga sangat mudah, baik wisatawan yang datang dari pusat kota, bisa masuk melalui Jalan Lintas Simalungun - Medan. Bagi yang menggunakan kendaraan umum, bisa mengambil angkutan trayek ke Merek, lanjut dengan sarana transportasi pedesaan.