Widget HTML Atas

Bukit Sibea-bea Samosir: Lokasi, Tiket Masuk, Foto & Aktivitas

Bukit Sibea bea merupakan destinasi religi yang terletak di daerah Samosir pada ketinggian 1.021 meter di atas permukaan laut. Bukit ini dikenal sebagai salah satu objek terbaik untuk menikmati Patung Yesus yang baru dibangun.
 
image credit: anugerahabdi_ / pesta valentina
Selain memiliki Patung Yesus, Bukit Sibea-bea Samosir merupakan kawasan wisata bukit yang ditata modern, sangat khas dengan jalannya yang berkelok-kelok tetapi nyaman untuk dilintasi. Tidak hanya itu, bukit ini juga dikenal berkat indahnya panorama alam Toba di ketinggian.
 
Area perbukitan dengan Patung Yesus ini sempat ditutup karena banyak wisatawan yang datang untuk melihat pesonanya. Namun beberapa waktu belakangan, tepatnya pada pertengahan tahun 2021, kawasan tersebut sudah dibuka kembali sehingga dapat dikunjungi wisatawan.
 

Harga Tiket Masuk Bukit Sibea Bea

Bukit ini menjadi objek wisata yang mematok biaya cukup terjangkau. Untuk harga tiket masuk, retribusi yang dipungut relatif murah karena manajemen destinasi religi tersebut dikelola langsung oleh Pemkab Samosir.
 
Tiket Bus Rp150.000/unit
Tiket Roda 4 (Mobil) rp50.000/unit
Tiket Sepeda Motor: Rp20.000/unit
Sepeda Dayung: Rp10.000/unit
Pengunjung Umum: Rp5.000/orang.
 
Seperti objek wisata pada umumnya, tiket di atas juga diperuntukkan bagi semua kalangan wisatawan tanpa terkecuali, baik anak-anak, rombongan maupun dewasa. Namun, HTM tersebut bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.
 
 

Jam Buka & Aturan

Untuk sekarang, wisata perbukitan ini bisa dikunjungi setiap hari dari pagi hingga sore. Jam buka efektifnya mulai pukul 08.00 hingga pada sore sekitar pukul 18.00 WIB. Agar tidak berdesakan, upayakan datang lebih awal dari jam operasional tersebut.
 
Tapi karena tidak dibuka selama 24 jam, sebaiknya Anda berkemah di Bukit Holbung sebelum ke sini sambil melihat matahari terbit. Sementara untuk sunset, tentunya sudah dapat dinikmati ketika berada di Bukit Sibea-bea.
 
Kendati menyajikan Patung Yesus yang merupakan ikon dari objek wisata perbukitan, namun kawasan ini  terbuka bagi umum. Bagi yang berminat menegok alam dan pesona di dalamnya, diperkenakan bagi siapa saja tanpa aturan khusus.
 
 

Rute & Lokasi

Perjalanan menuju Bukit Sibea-bea adalah sebuah trip yang menarik. Pas untuk touring atau berkendara santai. Pasalnya, Lokasinya tak sulit ditemukan, tepatnya di Desa Turpuk Sih, Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, Indonesia.
 
 
Sebelum tiba di puncak, pengunjung akan melintasi jalan yang agak terjal dan berkelok. Anda harus sedikit berhati-hati ketika mengemudikan kendaraan. Menariknya, perjalanan ke sana tak akan membosankan. Sebab di sisi kanan dan kiri sudah tersaji pemandangan alam.
 

Pesona dan Aktivitas di Bukit Sibea-bea

Salah satu daya tarik utama Bukit Sibea Bea Samosir adalah keberadaan Patung Yesus Kristus yang memiliki tinggi 61 meter. Tak hanya bisa menyaksikan kemegahan patung dan ornamen salib-salib semata, berikut pesona dan aktivitas yang dapat dilakukan wisatawan selama berada di kawasan ini.
 

1. Touring hingga ke Puncak Bukit

bukit sibea-bea
touring mobil menjadi aktivitas seru di perbukitan - image credit: @l200nusantara
Touring menjadi aktivitas pertama yang bisa Anda lakukan. Ketika plesiran dengan menaiki motor atau mobil hingga ke puncak bukit, pastinya akan sangat menyenangkan. Terlebih jika touring bersama teman, keluarga atau rekan se-komunitas.
 
Touring sembari liburan ke objek wisata ini akan terasa sangat berkesan dan menyenangkan. Apalagi selama menempuh trek atau jalur jalan, wisatawan bisa mampir sejenak di berbagai spot yang akan dijumpai di beberapa titik pandang yang menawan.
 
Sehingga Anda tak perlu kelewat terburu-buru memacu kendaraan hingga level maksimal agar bisa cepat sampai ke puncak bukit. Pelankan saja kecepatan kendaraan Anda dan nikmati pemandangan alami Danau Toba di sela desau suara mesin dan angin menyejukkan.
 

2. Menikmati Keindahan Patung Yesus Kristus

image credit: instagram/babas_sebastiann
Patung Yesus di Samosir adalah sebuah patung figur yang dibuat dari material beton dan rangka besi. Tampilan dari patung religius ini tak hanya bernilai estetik, tetapi juga bermakna religius bagi seluruh umat Kristen.
 
Tak hanya bisa dilihat dari dekat, patung yang besar nan megah yakni Patung Yesus Kristus ini bahkan bisa juga dipandang dari kejauhan. Misalnya dari Sarubung dan Sinajur Mula-mula. Secara visual, keindahan patung ini semakin didukung oleh arstekturnya yang begitu menawan.


3. Bersantai dan Berfoto di Pelataran Patung

bukit sibea bea samosir
image credit: instagram/mariaasitanggang
Destinasi wisata perbukitan ini ibarat menyatukan pesona alam dan wisata buatan. Maka dari itu, jika sahabat Pariwisatasumut.net refreshing ke areal bukit ini, bisa sekalian bersantai. Tersedia sederet kursi panjang dan pelataran untuk duduk santai.
 
Sambil menghirup udara khas pegunungan yang begitu menyegarkan, wisatawan bisa sekaligus menyaksikan jalan berliku nan instagenik yang cocok dijadikan sebagai backdrop foto. Spot ini memang sangat disukai pengunjung yang gemar berfoto. Tak heran jika gambarnya banyak berseliweran di media sosial.
 
Selain itu, memotret keindahan Bukit Sibea-bea melalui pesona Patung Yesus adalah kegiatan lain yang tidak boleh terlupakan. Sebenarnya, wisata perbukitan ini tidak hanya mempunyai satu patung saja. Terdapat beberapa patung lain yang mengisi setiap sudut pelataran.
 

Keunikan Bukit Sibea Bea

Di Indonesia sendiri, terdapat beberapa Patung Yesus yang sudah populer. 3 diantaranya terletak di luar Provinsi Sumatera Utara, meliputi Monumen Yesus di Maluku, Buntu Burake Toraja dan satu lagi ada di daerah Bitung Manado. Semua patung tersebut mempunyai keunikan tersendiri.
 
Lain hal dengan Patung Yesus di Samosir, monumen yang ditopang oleh lapisan semen dan tiang penyangga ini diklaim sebagai patung tertinggi di Indonesia. Bayangkan saja, jika diukur dari bagian kaki hingga ke atas, tingginya mencapai 61 meter.
 
Keunikan-keunikan tersebut tentu membuat patung ini terlihat begitu berbeda. Tambah lagi, monumen dengan dominasi warna putih ini dibangun persis di atas perbukitan. Alhasil, pemandangan alam dan pesona Danau Toba yang elok seolah ikut menambah perbedaannya.
 

Fasilitas

Kawasan wisata yang seolah menggabungkan unsur alam dan destinasi buatan ini dilengkapi pula dengan fasilitas yang baik. Fasilitas tersebut terdiri atas toilet, tempat parkir yang luas, jalur jalan hotmix dan sarana peribadatan.
 
Kendati belum rampung sepenuhnya, tetapi fasilitas Bukit Sibea-bea sudah termasuk lengkap dan bisa memenuhi kebutuhan serta mendukung kenyamanan bagi setiap pengunjung. Jadi, tidak ada ruginya meluangkan waktu untuk berlibur ke bukit yang hijau ini.