Widget HTML Atas

Seluas Singapura, Inilah 8 Fakta Pulau Samosir - Sumatera Utara

Pada 2004 silam, Samosir resmi menyandang status sebagai daerah otonom paska dimekarkan dari kabupaten induk dengan cakupan wilayah seluas 2.434 km². Saat itu, Pangururan yang berada di Pulau Samosir akhirnya diputuskan sebagai ibu kota sekaligus dijadikan pusat pemerintahan.

Luas Pulau Samosir dan Singapura diketahui berbanding sedikit dengan selisih angka 9 km². Ya, negara yang dijuluki 'The Lion City' tersebut tercatat memiliki luas 72.150 hektar, sedangkan Pulau Samosir yang menutupi sebagian perairan Danau Toba di ketinggian 1.000 mdpl luasnya mencapai 63.000 hektar.

pulau samosir

Pulau Samosir - Sumatera Utara

Bukan hanya luas yang mendekati Singapura, Pulau Samosir yang berada di Kab. Samosir, Sumatera Utara yang dikelilingi kabupaten Simalungun, Humbahas dan Tapanuli Utara ini juga punya beberapa fakta menarik lain dan wajib kamu ketahui.

1. Asal-usul nama Pulau Samosir

Sejarah pulau eksotis di Danau Toba ini tidak lepas dari agresi Belanda di kawasan Tapanuli yang berlangsung pada 1900-an. Op. Buntilan dalam buku berjudul 'Sejarah Batak' menuliskan bahwa nama Pulau Samosir dibuat oleh Belanda dan nama tersebut mulai aktif digunakan sejak 1908.

2. Dahulu, Menyatu dengan Andalas

Perubahan Samosir menjadi sebuah pulau terjadi sekitar 1900-1906 setelah enam tahun Belanda melakukan penggalian secara besar-besaran di Siogung-ogung demi menghalangi pergerakan tokoh pahlawan Sumatera Utara dari Tapanuli, Raja Sisingamangaraja XII. hingga terbentuklah terusan yang dinamai Tano Ponggol.

Terhitung dari kawasan Taman Tajur Pangururan ke Pelabuhan Sitanggang Bau, panjang Tano Ponggol di Pulau Samosir mencapai 1,5 km². Satu-satunya akses penghubung dari Tele ke Pangururan melalui jalur darat adalah Jembatan Tano Ponggol.

3. Terbesar kelima di Dunia

Samosir merupakan pulau terbesar ke-5 di dunia yang terletak di tengah danau setelah Oklhon (Danau Baikal) Rusia dan di urutan terakhir ada Idjwi (Danau Kiv) Kongo seperti dilansir dari Worldatlas.

Uniknya, Samosir bukanlah satu-satunya pulau di Danau Toba. Masih ada sekitar 8 lainnya perlu kamu ketahui. Sebut saja Sibandang dan Pulau Tao.

4. Destinasi Tanah Air yang Mendunia

Selain Tana Toraja, Bali dan Raja Ampat, Danau Toba berikut pulau di tengahnya ini juga masuk dalam daftar 10 tempat wisata Indonesia yang mendunia dan banyak diketahui oleh orang luar negeri. Sebelum tahun 1996-1997, pulau ini tak pernah sepi dari para pelancong dunia dan merupakan kantung pariwisata terbesar kala itu.

grafis: pulau samosir

5. Tersimpan 3 Buah Danau

Di Pulau Samosir terdapat 3 buah danau, masing-masing dinamai Tao Sidihoni dan Aek Porohan yang berlokasi di Salaon Toba Kec. Ronggur Nihuta dan satu lagi adalah Danau Aek Natonang di Desa Tanjungan Kec Simanindo.

Sidihoni dan Aek Natonang sudah dikelola secara profesional oleh dinas pariwisata sedangkan Aek Porohan sempat dikembangkan namun, kondisi Aek Porohan tidak cukup memungkinkan untuk dijadikan obyek wisata.


6. Proses Terbentuknya Pulau Samosir

Secara ilmiah, pulau vulkanik ini terbentuk akibat adanya cekungan kaldera paska letusan Gunung Toba. Cekungan tersebut kemudian lambat laut terisi oleh air. Volume air di Danau Toba yang mengelilingi Pulau Samosir menyentuh angka 240km kubik. Salah satu sungai terbesar di Sumut, Asahan, diketahui mengalir dari Danau Toba dan bermuara ke laut lepas.

7. Kaya Akan Obyek Wisata 

Dari atraksi budaya hingga pemandangan spektakuler sangat mudah ditemukan di seluruh kecamatan. 3 destinasi paling terkenal di antaranya Simanindo, Tomok dan Tuk Tuk Siadong yang cukup populer sebagai kawasan wisata. Tak kalah menarik adalah menelusuri peradaban budaya, ada Huta Siallagan dan Huta Sidabutar yang sarat akan sistem dan tradisi Harajon (Kerajaan) Batak tempo dulu.

8. Punya Puluhan Hotel dan Penginapan

Keindahan pulau di tengah danau ini semakin memesona dengan keberadaan hotel dan penginapan di Samosir yang jumlahnya mencapai 116 buah. Akomodasi tersebut tersebar di berbagai kawasan wisata dan jumlah terbanyak ada di Jalan Tuk-Tuk Ringroad dan Ambarita.

Lokasi dan Aksesibilitas

Pulau Samosir yang berada di provinsi Sumatera Utara ini merupakan wilayah administratif dari Kabupaten Samosir, lokasinya juga strategis dan dapat dicapai dari beberapa daerah. Jika memakai transportasi penyeberangan berupa kapal fery bisa dari Parapat yakni Pelabuhan Tigaras dan Ajibata (Simalungun). Sedangkan jalur darat yang tersedia hanya melalui jalan lintas Tele, bila berangkat dari Medan maka membutuhkan waktu sekitar 7 jam perjalanan.

Baca Yuk: Cara dan Transportasi ke Danau Toba

Meski belum memiliki pelabuhan udara. Namun, terdapat bandar udara di sekitar Danau Toba yang biasa digunakan yaitu Bandara Silangit (Taput) dan Bandara Sibisa (Tobasa). Jarak tempuh dari Silangit sekitar 3 jam sedangkan dari Sibisa kurang lebih 4 jam.

Nah, demikian sederet fakta luar biasa yang ada di Pulau Samosir. Jangan lupa, ikuti akun Instagram Pariwisata Sumut agar semakin update terkait info wisata menarik lainnya. (AN/Th.E/PSN)