Widget HTML Atas

Gunung Sorik Marapi, Geowisata di Mandailing Natal

Sorik Marapi merupakan gunung di provinsi Sumatera Utara yang lokasinya terletak di kabupaten Mandailing Natal. Berada di kawasan Taman Nasional Batang Gadis (TNBG) dan menyandang status sebagai salah satu gunung aktif yang tercatat meletus sebanyak 7 kali.
 
Memiliki ketinggian mencapai 2.145 menempatkan namanya sebagai gunung tertinggi ketiga di Sumatera Utara setelah Sibuaten dan Sinabung.
 
Aktivitas gunung Sorik Marapi masih dipantau hingga sekarang meski masuk ke dalam status dengan kategori aktif normal. Pos pengamatan gunung ini berada di desa Sibanggor Tona yang masuk kedalam wilayah administratif kecamatan Sorik Marapi.
 
Letusan Gunung Sorik Marapi
Pada tahun 1820 Sorik Marapi meletus dan mengeluarkan lumpur, abu dengan endapan mencapai jarak 52 km. Bencana terbesar terjadi pada tahun 1892, letusan besar yang mengakibatkan jatuhnya korban sebanyak 180 orang meninggal akibat lahar yang mengalir dari puncak gunung. Pada tahun 2011, Sorik Marapi berstatus Waspada lebel II.


Rute Menuju Gunung Sorik Marapi
Dari ibukota provinsi, Medan. Anda dapat menggunakan kenderaan moda transportasi darat dengan bus tujuan kota Padang Sidempuan. Sesampainya di Pasid (Padang Sidempuan) silahkan lanjut perjalanan ke daerah Panyabungan. Berhenti di Jembatan Merah kemudian lanjutkan perjalanan anda ke desa Sibanggor Julu. Bila anda membutuhkan guide/ranger maka penduduk desa setempat dapat anda gunakan jasanya.
Baca: 7 Wisata Pantai di Mandailing Natal
Desa Tradisional Sibanggor
Ketika memasuki kawasan gunung Sorik Marapi maka anda akan takjub karena desa ini masih begitu tradisional, beratap ijuk dan menggunakan papan sebagai dinding. Pemilihan Ijuk sebagai pelindung rumah dikarenakan udara di desa ini bercampur dengan zat mengandung belerang sehingga bila menggunakan seng maka akan cepat rusak.

Kawah Sorik Marapi
Pesona keindahan alam yang ini akan membuat anda terpukau, tepat di kawah gunung Sorik Marapi terdapat genangan air panas mengandung belerang. Para pendaki dan penduduk setempat memberi nama Danau Sorik Marapi.
Baca: 7 Tempat Wisata di Padang Lawas
Hutan Hijau Batang Gadis
Selama perjalanan menuju puncak gunung Sorik Marapi, anda akan dihadapkan pada perjalanan yang medannya tidak terlalu berat. Berbagai macam flora dan fauna yang mungkin jarang anda temukan akan dengan mudahnya ditemukan disini.