Widget HTML Atas

Taman Air Percut - Gambar Lokasi, Tiket Masuk & Wahana

Ada banyak sekali wahana permainan air baru bermunculan di Sumatera Utara. Selain Waterfun Parapat, The Le Hu Garden dan Wisata Merci, destinasi unik yakni Taman Air Percut di Sei Tuan yang sudah populer sejak lama karena keindahannya ini juga patut sekali dikunjungi.

taman air percut
image credit: instagram.com/wiwir_lestari
Taman Air Percut Medan bukanlah taman biasa, sebab objek wisata yang beralamat di Jalan Kawasan Industri, Paluh Gelombang, Sei Tuan ini adalah destinasi terpadu yang memiliki 10 jenis wahana air, beragam permainan menarik dan beragam instalasi unik untuk berfoto selfie.

Maka dapat dikatakan bahwa, Taman Air Percut merupakan objek wisata alternatif untuk menghabiskan waktu di akhir pekan. Selain lokasi yang cukup terjangkau, pun tiket masuk pengunjung relatif murah. Dengan beragam wahana permainan yang ditawarkan, sederet kegiatan bisa dilakukan.

1. Taman Air Percut, Referensi Wahana Permainan Air di Medan

taman air percut
image credit: tamanair.id
Sejak dibuka pada 2017 lalu hingga beroperasi sampai tahun 2023, Taman Air Percut menjadi semakin difavoritkan warga lokal maupun pendatang. Pasalnya, pengelola secara terus-menerus membangun sederet sarana permainan baik untuk anak-anak maupun umum. Jika ditotal, jumlahnya kini mencapai 10 buah.

Dari Flying Fox yang akan sedikit menguji adrenalin kamu, merasakan sensasi di dalam balon air, keliling dengan ATV atau kuda, main archery alias panahan hingga yang sedikit lebih santai dan romantis yaitu menelusuri kolam menggunakan bebek air.

Bukan hanya itu, di tempat ini juga terdapat mini zoo dengan satwa-satwa lucu yang menggemaskan. Tak kalah menyenangkan adalah hunting foto di berbagai spot yang disediakan, mulai dari jembatan warna-warni, sampan romance hingga jepret pemandangan alam ciamik di sekitar.

2. Fasilitas Taman Air Percut Sei Tuan yang Lengkap

taman air percut
fasilitas restoran, taman bermain dan wahana
Kurang afdol rasanya jika tidak menyebut fasilitas yang ada di Taman Air Percut. Disini kamu bisa merapat ke Restaurant Terapung yang eyecatchy. Bangunan seperti ini memang jarang ada di Medan, lho!. Menu yang disediakan sangat beragam, bisa pilih sea food atau aneka jenis kudapan dan kuliner nusantara lainnya.

Selain fasilitas di atas, ada juga mushola, lapangan parkir, penginapan serta kamar mandi yang terawat. Di tempat ini secara rutin diadakan juga beberapa event menarik terutama saat tanggal merah alias hari libur. Seru kan?

Baca Juga: Air Terjun Simempar di Wisata Pohon Damai

3. Rute dan Alamat Taman Air Percut

taman air percut
percut taman air
Tidak jauh dari kota Medan, hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit dengan jarak tempuh19,7 km melalui rute Medan - Jalan Sampali - Paluh Gelombang. Sayangnya, belum ada angkutan umum (angkot) menuju tempat ini, lebih baik memakai kendaraan pribadi sih jadi kamu bisa sekalian melihat-lihat suasana di sekitar Percut Sei Tuan yang berada di kawasan pesisir pantai ini.

Nah, Taman Air Percut berlokasi di Jalan Paluh Gelombang, Tanjung Rejo, Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang.

Baca Juga: Bukit Lawang, Wisata Paling Populer di Bahorok - Sumatera Utara

4. Retribusi dan Harga Tiket Masuk Taman Air Percut

taman air percut
biaya masuk yang tertera pada brosur
Setiap pengunjung diwajibkan membayar Rp10.000/orang dan sudah mendapatkan 1 buah soft drink dan gratis biaya parkir, cukup murah kan?. Namun, biaya tersebut belum termasuk fasilitas yang akan kamu nikmati selama berada di lokasi.

Contohnya nih, kalau mau main bola air maka dikenakan biaya Rp20.000/10 menit. Begitu juga dengan wahana permainan lainnya, harga yang ditetapkan cukup variatif.

Wisata Hits dan kekinian yaitu Taman Air Percut ini cocok untuk tempat liburan bareng keluarga, bisa juga untuk gathering bersama komunitas atau teman sekolah lho, yuk kesini! (Artikel terkait sudah di-update pada 2023 untuk memberikan informasi lebih akurat)