23 Tempat Wisata di Kabupaten Toba Samosir
Tempat Wisata di Toba Samosir - Danau Toba sebagai keajaiban dunia, melingkupi setidaknya 8 kabupaten di Sumatera Utara. Satu diantaranya adalah Kabupaten Toba Samosir atau Tobasa. Pariwisata Toba Samosir menjadi sektor potensial bagi pendapatan daerah dan masyarakat mencakup ekonomi kreatif berbasis kebudayaan, kuliner tradisional dan pariwisata MICE.
Beribukotakan Balige, Tobasa dapat ditempuh menggunakan transportasi darat dan juga udara melalui Bandara Sibisa. Sarana dan prasarana pariwisata di kabupaten yang terdiri dari 16 kecamatan ini cukup memadai bagi wisatawan.
Berikut ini adalah daftar 27 tempat wisata di Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), beberapa destinasi yang kami cantumkan sudah dibuat ke dalam artikel yang dapat kamu baca.
Beribukotakan Balige, Tobasa dapat ditempuh menggunakan transportasi darat dan juga udara melalui Bandara Sibisa. Sarana dan prasarana pariwisata di kabupaten yang terdiri dari 16 kecamatan ini cukup memadai bagi wisatawan.
tempat wisata di kabupaten toba samosir |
Nama Objek Wisata
|
Jenis Objek Wisata
|
Lokasi
|
Wisata alam yang menawarkan panorama Tao Toba dan cafe terapung yang berjajar di sepanjang pantai.
|
||
Long Beach
Ajibata
|
Wisata olahraga dan alam
|
Desa Pardamean, Ajibata
|
Pantai Pasifik
|
Keindahan pantai ini terletak pada pasirnya yang berwarna putih bersih ditambah lagi dengan kejernihan air Danau Toba di kawasan ini.
|
Porsea
|
Siregar Aek Nalas
|
Kawasan ini sudah dimasukan sebagai destinasi pariwisata di Tobasa, memiliki potensi besar untuk terus dikembangkan.
|
Siregar Aek Nalas, Uluan, Tobasa
|
Pantai Jani Maria
Tambunan
|
Alam dengan keindahan panorama Danau Toba
|
Lumban Julu
|
Huta Parmalim
Hutatinggi
|
Wisata budaya yang menampilkan kepercayaan lokal yang hingga kini masih dianut oleh sebagian besar masyarakat Batak.
Baca: Mengenal "Ugamo Malim" Kepercayaan Lokal Terbesar Suku Batak |
Desa Hutatinggi, Kecamatan Laguboti
|
Museum TB
Silalahi Center
|
Wisata budaya dan sejarah dengan koleksi mencakup kebudayaan Batak dari 6 etnis di Sumatera Utara
|
Kota Balige
|
Pasar Onan Runggu
|
Terdapat bangunan bersejarah dan rumah adat Toba
|
Onan Runggu
|
Balige
|
Wisata belanja untuk penikmat kuliner sekaligus destinasi ibukota Toba Samosir yang memiliki bangunan adat Batak berusia puluhan tahun.
Baca: 7 Tempat Wisata di Balige, Ibukota Toba Samosir |
Balige
|
Salib Holong
|
Dibangun sejak beberap tahun lalu, ditargetkan sebagai destinasi wisata religi namun sayang, hingga kini belum sepenuhnya selesai.
|
Bukit Holong, Silaen. |
Tampahan
|
Wisata alam yang menyuguhkan panorama Toba. Di kecamatan ini terdapat beberapa obyek wisata yang saling berdekatan, salah satunya yang paling terkenal adalah Pakkodian.
|
Tampahan
|
Dolok Tolong
|
Bukit Dolok Tolong menjadi destinasi terbaik untuk menyaksikan landskap danau terbesar di Asteng (Asia Tenggara). Di sini kamu dapat menelusuri sejarah tokoh pahlawan nasional Raja Sisingamangaraja XII.
|
Desa Gurgur Aek Raja, Kecamatan Tampahan |
Bukit Pahoda |
Bagi pecinta fotografi, Bukit Pahoda sangat digemari. Tak sedikit juga wisatawan mengunjungi bukit ini karena kontur wilayah yang unik.
|
Pahoda, Kecamatan Lumban Silintong,
|
Jangga Dolok
Village
|
Desa wisata budaya pertama di Kab Tobasa
|
Desa Jangga Dolok, Kecamatan Lumban Julu
|
Sirkuit Alam
Sibodiala
|
Sibodiala Kerap dijadikan sebagai lokasi sport tourism berupa perlombaan motor cross baik tingkat kabupaten maupun provinsi. |
Desa Silalahi Pagar Batu, Balige.
|
Insitut Del
Sitolu Ama
|
Kampus terbaik di Toba Samosir ini kerap dijadikan sebagai lokasi perhelatan event pariwisata karena memiliki area yang luas serta berbatasan langsung dengan Danau Toba.
|
Balige
|
Makam Nomensen
|
Dikenal sebagai misionaris bangso Batak, penginjil dari Jerman yang membawa Kekristenan hampir di seluruh Tanah Batak. Berkat jasanya maka dibangun sebuah makam yang sering dikunjungi untuk berziarah.
|
Desa Sigumpar Dangsina, Kecamatan Sigumpar
|
Tarabunga Balige
|
Satu dari sekian spot terbaik di kawasan Geopark Kaldera Toba. Letaknya persis di perbukitan kecil sehingga cocok sekali untuk area camping.
Baca: Inilah Tarabunga Balige, Dataran Tinggi Eksotis di Tobasa |
Desa Tarabunga, Kecamatan Tampahan.
|
Taman Eden 100
|
Dibangun dan dikembangkan secara pribadi dengan koleksi tanaman Batak. Destinasi ekowisata paling populer di Kabupaten Toba Samosir ini selalu ramai dikunjungi wisatawan nusantara dan mancanegara. Taman Eden 100 juga dilengkapi beragam fasilitas memadai.
Artikel selengkapnya baca di: Taman Eden 100 |
Desa Lumbanrang, Sionggang Utara, Kecamatan Lumban Julu.
|
Bukit Senyum
Mottung
|
Tidak terlalu jauh dari Kota Wisata Parapat, Bukit Senyum ini juga memiliki pemandangan tak kalah menarik dibandingkan dengan bukit di Sumatera Utara yang sudah terlebih dahulu populer.
|
Desa Motung, Kecamatan Ajibata
|
Tugu DI Panjaitan
|
Berada tepat di pusat kota Balige, Tugu DI Panjaitan didirikan untuk mengenang tokoh sekaligus pahlawan asal Sumatera Utara.
|
Balige, Tobasa
|
Desa Meat
|
Setiap pengunjung yang datang ke Meat pasti akan terpukau sebab di kejauhan tampak jelas luasnya Danau Toba. Meat berada sejajar dengan Tarabunga sehingga Anda bisa menikmati beberapa destinasi sekaligus.
|
Desa Meat, Kecamatan Tampahan
|
Bukit Gibeon Sibisa
|
Pusat seminari dan institusi pendidikan yang kaya akan beragam pilihan wisata mulai dari alam hingga religi. Terbuka untuk umum, Bukit Gibeon Sibisa terkenal dengan air terjun yang jatuhnya langsung ke area kolam renang. Ada juga beberapa rumah doa yang dibangun dengan bentuk unik.
|
Desa Meat, Kecamatan Tampahan |
Update
Postingan artikel berjudul: "23 Tempat Wisata di Kabupaten Toba Samosir" ini telah kembali direvisi (diperbaharui) pada (05/02/2019) untuk menyajikan data secara valid dan akurat.Panorama alam serta budaya dan sederet tempat wisata di Toba Samosir (Tobasa) di atas adalah destinasi wajib bagi kamu yang ingin mendapatkan tempat berlibur terbaik di Provinsi Sumut. (SK/AN/PSN)*