Widget HTML Atas

Binahal Indah Resort, Landskap Bukit Barisan dan Danau Toba di Simalungun

Pemandangan spektakuler Danau Toba dapat kamu saksikan di berbagai titik spot. Sebut saja Bukit Indah Simarjarunjung, Pusuk Buhit dan Sitalmak-talmak. Selain itu masih ada destinasi lain yang tergolong masih baru serta diberi nama Binahal Indah Resort.

Binahal Indah Resort menawarkan keindahan landskap Toba, lokasinya yang berada di areal dataran tinggi Toba membuat para pengunjung semakin leluasa menyaksikan Bukit Barisan dari berbagai sudut pandang.


Sesuai jargon yang diusung oleh Binahal Indah Resort yakni "Wisata Alam, Camping Ground, Agrowisata", obyek wisata Simalungun ini dapat kamu jadikan sebagai lokasi camp di akhir pekan. Tidak hanya itu, terdapat spot kece kebun bunga Matahari yang tentu saja diminati kaum hawa untuk berfoto.

Dibuka sejak akhir Januari 2018 lalu, meski belum seviral Bukit Indah Simarjarunjung dan Sungai Landak Langkat. Binahal tentu saja layak sekali untuk dikunjungi karena fasilitas yang disediakan sudah cukup memadai.


Alamat dan Rute Lokasi

Binahal Indah Resort terletak di Desa Hoppoan Silimakuta, perbatasan antara Kabupaten Simalungun dan Karo. Jika berangkat dari Kota Medan, estimasi waktu yang dibutuhkan sekitar 3 jam perjalanan melalui rute Medan - Sibolangit - Kabanjahe - Tiga Panah - Naga Saribu - Ujung Saribu - Binahal Indah Resort. Jika dari Merek, maka jaraknya sekitar 2 km lagi melewati simpang Sipiso-Piso.


Biaya Masuk dan Retribusi

Soal retribusi, pengunjung dikenai biaya Rp5.000 saja, cukup murah kan? lain hal kalau kamu mau camping, biayanya Rp20.000/orang dan diluar dari peralatan camp.

Baca juga:
One Heart Hill Batu Mbellang, Pesona Wisata Unik di Langkat
5 Tempat Liburan Natal dan Tahun Baru di Sumatera Utara
Catat! Daftar Pemandian Air Panas 'Hotspring' Terbaik di Sumut

Tapi tak perlu khawatir, pengelola sudah menyediakan tenda dan dapat kamu sewa jika ingin bermalam di Binahal Indah Resort.


Fasilitas Binahal Indah Resort meliputi kamar mandi, tersedia warung kopi untuk melepas rasa dingin dan ada juga balai pertemuan. Kalau untuk outing bersama rekan kerja dan komunitas, cocok sih.

Tonton video Binahal Indah Indah Resort berikut yuk!


Jika ingin menyaksikan spot menarik lainnya, jalur wisata dari Binahal Indah Resort ini cukup kaya lho. Kamu bisa menyambangi Gunung dan air terjun Sipiso-Piso, Tongging dan Simalem Resort. Yuk telusur pariwisata Simalungun! (LN/PSN).